Bimtek Operator Perekaman KTP Elektronik Sekecamatan Kabupaten Kotawaringin Timur
Disdukcapil kotim melaksanakan bimbingan teknis untuk operator perekaman ktp elektronik sekecamatan kabupaten Kotawaringin Timur. Kegiatan yang bertempat di aula rapat kantor Disdukcapil ini semua operator perekaman ktp el tiap kecamatan, sekaligus sosialisasi peningkatan sistem aplikasi siak dan pelayanan pembuatan akta online.
Sekarang untuk perekaman ktp el tidak perlu ke disdukcapil kotim cukup membawa kartu keluarga yang sudah terdaftar di dalam database disdukcapil perekaman dapat di laksanakan di kecamatan masing-masing ujar Kadis Disdukcapil Kotim Agus Tripurna Tangkasiang, SH. Kadis Disdukcapil Kotim juga berharap operator kecamatan dapat menginformasikan kepada masyarakat di daerahnya tentang salah satu inovasi Disdukcapil Kotim yaitu pembuatan akta online yang bisa di akses kapan pun dan dimana pun selama terjangkau jaringan internet.
Juga di harapkan bimtek ini dapat di ikuti dengan baik oleh setiap operator perekaman ktp el tiap kecamatan yang bertujuan dan menyamakan visi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur.